Sejak kecil, kita adalah sahabat karib yang tumbuh bersama di lingkungan yang sama, berbagi tawa dan mimpi yang sama. Dari bermain petak umpet hingga belajar kimia bersama di bangku SMA, kita berbagi banyak kenangan indah. Hingga, ketika saatnya melanjutkan pendidikan tinggi tiba, jalan kami harus terpisah. Masing-masing menjalani jalan yang berbeda dalam mengejar cita-cita.
Setelah 6 tahun tak berkomunikasi dengan satu sama lain, tahun 2023 membawa kejutan yang luar biasa. Dalam sebuah pertemuan yang tak terduga, kita bertemu kembali. Rasanya seperti tidak ada waktu yang terlewatkan. Semua momen manis masa kecil seolah kembali hidup. Kita tertawa, berbagi cerita, dan merasakan betapa dekatnya hati kita satu sama lain. Di situlah, kita menyadari bahwa perasaan yang kita miliki lebih dari sekadar sahabat.
Dengan penuh keyakinan, di bulan Mei 2024, kita memutuskan untuk berkomitmen satu sama lain. Momen itu sangat berarti bagi kita—dalam suasana yang hangat, kita sepakat untuk memulai babak baru dalam hidup bersama. Kemudian, pada 18 Agustus 2024, kita merayakan pertunangan kita. Dikelilingi oleh keluarga tercinta, kita merasakan dukungan dan kebahagiaan yang luar biasa.
Kita tahu, hubungan ini tidak akan pernah mudah. Dengan segala masa lalu dan masa depan yang mengintai, serta 1163 kilometer yang membentang di antara kita, akan ada banyak jalan hidup yang harus kita hadapi. Namun, kita tenang karena kita punya satu sama lain, dan hari ini adalah saat yang tepat untuk dihadapi.